B-CSR Arutmin Satui bersama Muspika Satui Koordinasi pencegahan Covid-19

Obsesinews.com, Tanah Bumbu – Antisipasi penyebaran wabah Virus Corona atau Covid-19 , B-CSR – STD Arutmin menggelar rapat koordinasi bersama Muspika dan Puskesmas Satui di Kantor Kecamatan Satui, Rabu (18/03/2020)

Turut hadir pada kegiatan tersebut Pembina B-CSR – STD Arutmin Satui Gusti Surya bersama PJO member, Camat Satui Hery Kurbiansyah S.sos, Wakapolsek Satui Wahyana, Kepala Puskesmas drg Meiyanti, serta Puskesmas Perawatan Satui dr. Puspa.

Camat Satui Herry Kurbiansyah mengatakan bahwa tujuan diadakannya kegiatan tersebut untuk membahas terkait isu Covid-19 di Kecamatan Satui.

“Jaga selalu kebersihan diri an terapkan pola hidup bersih dan sehat, untuk rumah sakit rujukan Covid-19 hanya ada 2 di Kalimantan Selatan yaitu RSUD H. Boejasin dan RSUD Ulin dan untuk masyarakat yang ingin info lebih lanjut bisa menghubungi call center Dinas Kesehatan Tanah Bumbu 0813 4968 0609, 0813 824 1780, atau Dinas Kesehatan Provinsi 0821 5771 8672, 0821 5571 8673” jelas Herry.

B-CSR-STD Arutmin Satui laksanakan Koordinasi Cegah dan Antisipasi Virus Corona

Pembina B-CSR – STD Arutmin Satui Gusti Surya memaparkan bahwa Arutmin dan perusahaan dibawahnya sudah melakukan berbagai macam tindakan pencegahan, diantaranya memeriksa semua tamu yang akan memasuki wilayah perusahaan di klinik perusahaan, serta menyediakan tempat cuci tangan di area kerja.

Kepala Puskesmas Satu drg Meiyanti menghimbau agar masyarakat Satui tidak perlu panik dalam menangani isu virus Corona ini.

“Yang penting kita jaga kesehatan, pola hidup bersih, olahraga, tidur yang cukup, dan biasakan diri cuci tangan pakai sabun” ungkap Ibu dokter. (Fer/red)

Loading