Sosialisasi Penampungan ODP Hotel Madina Kusan Hilir

Obsesinews.com, Tanah Bumbu – Sebagai upaya dalam mencegah penyebaran Covid-19, Dinas Kesehatan Tanah Bumbu menyediakan secara khusus rumah penampungan bagi warga yang bertatus sebagai ODP.

Hal tersebut digagas mengingat jumlah Orang Dalam Pemantauan (ODP) Covid-19 di Kabupaten Tanah Bumbu mulai menunjukkan peningkatan.

Memaksimalkan program tersebut Dinas Kesehatan Tanah Bumbu Bersama Kodim 1022/Tanah bumbu dan Instansi terkait lainya mensosialisasikan pada masyarakat sekitat terkait rumah penampungan bagi para ODP di wilayah Kecamatan Kusan Hilir, Rabu (08/04/2020).

Tampak hadir dalam kegiatan tersebut pihak dari Setya budi kepala Dinas Kesehatan Tanah Bumbu, Dandim 1022/Tnb Letkol Czi Bintarto Joko Yulianto,SIP,M Han, Camat Kusan hilir, Anggota Polres Tanbu Kepala Desa serta tokoh masyarakat Setempat.

mengadaan Penampungan tersebut bertujuan supaya warga Tanbu yang berstatu ODP, mendapatkan pemantauan serta memberikan penanganan yang lebih maksimal kepada ODP agar dapat meminimalisir kemungkinan buruk yang dapat terjadi.

 

Dalam kegiatan tersebut sempat terjadi miss komunikasi yang mengarah penolakan oleh warga setempat disebabkan masyarakat sekitar kurang begitu memahami terkait Virus Corona bagaimana SOP dalam pengawasan serta penangganan warga yang akan menghuni penampungan tersebut.

Saat sedikit terjadi ketegangan adu argumentasi antara pihak Dinas Kesehatan Tanbu dengan masyarakat sekitar Komandan Kodim 1022/Tnb menengahi dan memberikan penjelasan yang akhirnya dapat dimengerti serta diterima masyarakat setempat.

Diakhir pertemuan Dandim 1022/Tnb mengucapkan,” terima kasih atas kehadiran para tokoh masyarakat setempat, dengan diberikan bekal pemahaman fungsi dan standard operasional rumah penampungan ODP Covid-19 akhirnya semua pihak dapat menerima dan memahami fungsi penampungan ODP tersebut,” ungkap Bintarto.

“Diharapkan, Dengan adanya rumah penampungan dapat menjaga para ODP agar tetap sehat selama dalam masa pemantauan sehingga dapat memutus mata rantai penyebaran virus Covid-19,” pungkas Perwira Lulusan Akmil 99 tersebut. (Red)

Loading