Dandim 1022/Tnb, Kapolres dan Sekda Tanbu mengikuti Rapat Virtual dengan Ketua Gugus tugas Covid-19 Prov Kalsel

Obsesinews.com, Tanah Bumbu – Kodim 1022/ Tanah bumbu Siap Mendukung Penuh Serta Mensukseskan Rencana Pemerintah Daerah Kabupaten Tanah Bumbu menetapkan Desa Tangguh Bencana Covid-19, Jumat (12/06/2020).

Desa Tangguh Bencana Covid-19 sendiri merupakan program yang digagas oleh Pemerintah Kabupaten Tanah bumbu untuk membentuk serta menjadikan sebuah desa yang berorientasi dalam penanganan menghadapi pandemi Covid-19.

Pada Desa Tangguh Bencana tersebut masyarakan akan selalu melaksanakan protokol kesehatan serta beberapa upaya diantaranya dengan membentuk TIM pelaksana Desa Tangguh Bencana, sosialisasi Covid-19 dan pencegahannya, menyediakan sistem informasi kesehatan masyarakat, mengaktifkan lumbung pangan, selalu mensosialisasikan pola hidup bersih dan sehat, mengaktifkan sistem keamanan Desa, menyediakan group Medsos sebagai sarana informasi, melaksanakan sterilisasi Fasilitas umum dan fasilitas sosial serta kegiatan lain yang berhubungan dengan pencegahan dan memutus mata rantai penyebaran Covid-19.

Tampilan rapat Dandim 1022/Tnb dengan Ketua Tim gugus tugas Covid-19 Prov Kalimantan Selatan

Dandim 1022/Tanah Bumbu Letkol Czi Bintarto Joko Yulianto S.I.P, M.Han menyatakan dukungannya serta siap mensukseskan Program Desa Tangguh Bencana Covid-19 di Tanbu seperti diungkapkan usai melaksanakan video conference yang dipimpin Sekretaris Daerah Provinsi Kalsel H. Abdul Haris Makkie yang juga selaku Ketua Harian Gugus Tugas Penanganan Covid 19 Provinsi Kalsel, Jumat (12/06/2020).

“Kami siap mendukung dan mensupport rencana dari Pemerintah Kabupaten dalam pembentukan Desa Tangguh Bencana Covid-19 di Kabupaten Tanah Bumbu.

Peninjauan Desa Tangguh Bencana Kecamatan Angsana, Tanbu

“Ini merupakan sebuah bentuk upaya kita untuk terus melawan dan memutus mata rantai penyebaran Covid-19 di wilayah kita ini.” ungkapnya.

Dandim 1022/Tnb juga menghimbau kepada masyarakat untuk selalu mentaati protokol kesehatan yang sudah ditetapkan mengingat kita juga sedang bersiap dalam menuju penerapan tatanan baru.

“Pihaknya juga mengharapkan masyarakat dapat terus mendukung upaya pemerintah ini. karena tanpa adanya dukungan dari masyarakat maka tidak berartilah segala kebijakan yang dibuat oleh Pemerintah.” jelas Bintarto.

“Diharapkan dengan dilaksanakan program tersebut dapat membentuk lingkungan masyarakat yang memiliki kepedulian dalam mecegah dan memutus penyebaran Covid-19 dengan selalu menerapakan perilaku hidup bersih dan sehat,”pungkasnya. (Tim/Red)