Salah satu gereja yang didatangi petugas patroli gabungan

Obsesinews.com, Tanah Bumbu – Pastikan penerapan protokol kesehatan dalam Ibadah Hari Minggu, Kodim 1022/Tanah Bumbu bersama Polres Tanbu serta unsur terkait lain menggelar Patroli Gabungan Pendisiplinan Jemaat di beberapa gereja di wilayah Kecamatan Simpang Empat. Minggu (12/07/2020) pagi.

Kegiatan yang melibatkan Kodim 1022/Tanah Bumbu, Polres Tanah Bumbu, dan Sat Pol PP Kab. Tanah Bumbu tersebut merupakan tindak lanjut dari Surat Edaran Bupati Tanah Bumbu yang bertujuan untuk memberikan himbauan serta memberikan edukasi tentang protokol kesehatan kepada masyarakat yang menjalankan ibadah di gereja.

Anggota Kodim 1022/Tnb Bersama Polres Tanbu Gelar Patroli Gabungan Penegakan Protokol Kesehatan di Gereja- Gereja Wilayah Kec. Simpang empat

Dalam pelaksanannya petugas patroli gabungan tersebut dibagi menjadi 3 tim yang dipimpin masing-masing oleh Kapten Inf Yacob Pangala serta Ipda Sidiq Martujet S.Sos dan Ipda Rachmat Arief, S.Tr.K.

Adapun sebanyak 5 gereja yang dikunjungi oleh petugas patroli di wilayah Kecamatan Simpang Empat diantaranya yaitu Gereja GKE Jl. Ahmad Yani Kelurahan Tungkaran Pangeran, Gereja GPDI Phiniel Jl. Ahmad Yani Kelurahan Tungkaran Pangeran, Gereja Katholik Jl. Ahmad Yani Desa Gunung Besar, Gereja Bethel Indonesia Gg, Veteran, dan Gereja Protestan di Indonesia Bagian Barat (GPIB) Gg. Sampoerna.

Dari 5 gereja yang dikunjungi oleh petugas patroli, 2 gereja diketahui belum memulai dan melaksanakan kegiatan keagamannya yakni di GPIB dan Gereja Katolik. Sementara untuk 3 gereja lainnya sudah mulai melaksanakan Ibadah Hari Minggu.

Terkait kegiatan tersebut kapten inf Yacob Panggala ketika ditemui media mengungkapkan,” kegiatan tersebut merupakan kegiatan yang digelar rutin setiap hari minggu dengan melibatkan personil dari Kodim 1022/Tnb serta Polres Tanbu.

“Hal tersebut dilaksanakan supaya masyarakat yang menjalankan ibadah di gereja memahami dan disiplin menerapkan protokol kesehatan, seperti menggunakan masker, mencuci tangan sebelum memasuki gereja, serta menjaga jarak. pasalnya, masih banyak korban dari keganasan Virus Corona di Kab. Tanbu serta saat ini masih dalam kondisi Pandemi Covid-19,” pungkasnya. (Tim/red)