Jelang Ibadah Sholat Jumat Jajaran Koramil 1022-06/Sln Aktif Gelar Penegakan Disiplin Protokol Kesehatan

Obsesinews.com, Tanah Bumbu – Menjelang pelaksanaan ibadah Sholat Jumat, anggota Koramil 1022-06/Sungai Loban sosialisasikan dan menghimbau disiplin protokol kesehatan kepada jamaah di Masjid Besar At-Taqwa Jln. Propinsi Km 115 Desa Sari Mulya, Kecamatan Sungai Loban, Jumat (21/08/2020).

Para warga yang akan melakukan ibadah di masjid tersebut diwajibkan untuk terlebih dulu mengenakan masker dan mencuci tangan serta dianjukan untuk membawa alat ibadah sendiri dari rumah.

Terlibat langsung dalam kegiatan penegakan disipin protokol kesehatan Sertu Erwin Muswanto dan Serda Ahmad Dani dari Koramil 06/Sungai Loban bersama Bripda Rikki dan Bripka Gunawan dari Polsek Sungai Loban.

Terkait kegiatan tersebut Danramil 1022-06/ Sungai Loban Kapten Inf Budi. S. menyampaikan bahwa tujuan diadakannya kegiatan tersebut untuk mengingatkan kepada warga akan pentingnya untuk terus menerapkan protokol kesehatan.

“Intinya kami bermaksud baik, tidak melarang kegiatan peribadahan dan aktivitas warga, intinya kita mengingatkan kepada warga untuk tetap menerapkan protokol kesehatan yang sudah ditetapkan,” ungkap Budi

“Dengan mengenakan masker, mencuci tangan dengan sabun dan jaga jarak, maka insyaallah kita dapat bersama-sama meminimalisir dan memutus mata rantai penyebaran Covid-19 khususnya di wilayah kita Kecamatan Sungai Loban,” tandasnya. (Tim/red)