Obsesinews.com, Banjarmasin- Dalam rangka memperingati HUT ke 75 TNI Tahun 2020, Denpom VI/2 Banjarmasin dan jajaran dipandemi covid-19 bersama instansi terkait melaksanakan kegiatan Penegakan Disiplin Protokol Covid 19 di wilayah hukum Denpom VI/2 Banjarmasin, Senin (28/9/2029).

Jajaran Subdenpom Banjarbaru, Kandangan, Batulicin dan Tanjung yang dipimpin langsung oleh Dandenpom VI/2 Letkol Cpm Fauzi Hizriyansah, S.H. bekerjasama dengan instansi terkait antara lain TNI, Polri, BPBD, Dishub, Satpol PP dan Pemerintah Daerah setempat turun langsung di tempat-tempat strategis.

Seperti halnya yang dilakukan Denpom VI/2 Banjarmasin melaksanakan operasi yustisi razia masker dan memberikan sosialisasi di dua titik yaitu Pasar Kesatrian dan Pertigaan Sei Lulut Jl Pramuka Banjarmasin.

Adanya kerumunan massa karena kita tidak pernah tahu siapa orang di luar rumah yang membawa virus dan setiap orang bisa menjadi carrier virus corona dan tidak diketahui tanda secara fisik bila tanpa gejala.

“Kepada warga Fauzi juga berpesan, agar senantiasa mematuhi imbauan-imbauan yang sudah dikeluarkan pemerintah terkait hal-hal yang menyangkut masalah pencegahan terhadap penyebaran Covid-19, dimana salah satunya adalah warga diharapkan untuk tidak keluar rumah bilamana tidak ada keperluan yang mendesak.

“Maskermu melindungiku dan maskerku melingdungimu, ini semua dilakukan sesuai dengan tema HUT ke 75 TNI tahun 2020 ini, yaitu SINERGI Untuk NEGERI,” ungkap Dandenpom VI/2. (**/Red)