Konferensi PGRI Cabang Simpang empat

Obsesinews.com, Tanah Bumbu – Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) Kecamatan Simpang Empat menggelar Konferensi Cabang di Gedung Serbaguna SMA Negeri 1 Simpang Empat, Rabu (27/01/2021).

Adapun agenda utama dalam kegiatan tersebut yakni Pelantikan Kepengurusan Terpilih PGRI Cabang Simpang Empat Periode XXII Masa Bakti 2020-2025.

Hadir dalam kegiatan tersebut Amiluddin selaku Kepala Bidang Pendidikan Dasar Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Tanbu juga sebagai Waka 1 PGRI Kabupaten, dan sejumlah pengurus ranting PGRI Cabang Simpang Empat.

Dari konferensi tersebut ditetapkan pengurus inti PGRI Cabang Simpang Empat yang baru dengan rincian yaitu M. Condro Kasianto, M.Pd sebagai Ketua, H. Kamaruddin, S.Ag sebagai Wakil Ketua, dan Amkani, S.Pd sebagai Sekretaris.

M. Condro Kasianto selaku Ketua Terpilih dalam sambutannya mengucapkan terimakasih kepada panitia dan PGRI Kab. Tanah Bumbu sehingga Konferensi Cabang PGRI Simpang Empat dapat digelar meskipun dengan penerapan protokol kesehatan yang ketat.

Suasana konferensi PGRI Cabang Simpang empat

“Dan Alhamdulillah di Konferensi Cabang PGRI Simpang Empat ini, Bapak Amiluddin bisa meluangkan waktunya untuk berhadir sekaligus melantik Kepengurusan Terpilih PGRI Cabang Simpang Empat Periode XXII Masa Bakti 2020 – 2025,” imbuhnya.

Dirinya berharap Konferensi Cabang tersebut juga dapat menjadi momen untuk tetap menjaga kebersamaan dan silaturahmi sesama guru dari semua jenjang pendidikan

“Terlebih yang menjadi fokus kita saat ini adalah bagaimana peran kita untuk meningkatkan profesionalitas guru khusus nya di zaman digitalisasi ini dan berupaya mengoptimalkan pembelajaran daring
meskipun Belajar dari rumah,” pungkasnya. (Tim/red)