M Rusli Terpilih Menjadi Ketua Kwarcab Pramuka Tanah Bumbu
Obsesinews.com, Tanah Bumbu – Wakil Bupati Tanah Bumbu Muhammad Rusli terpilih sebagai Ketua Kwartir cabang pramuka Tanah Bumbu masa bhakti 2019-2024.
Terpilih nya Muhammad Rusli sebagai ketua kwartir cabang pramuka setelah di lakukan musyawarah cabang luar biasa (Muscablub) guna pergantian antar waktu terhadap ketua kwartir cabang pramuka Tanah Bumbu H Rooswandi Salem.
Pemilihan ketua Kwartir cabang pramuka Kabupaten ini dilakukan secara aklamasi oleh tujuh kwartir ranting pramuka dari sepuluh kwartir ranting pramuka sekabupaten Tanah Bumbu, dan ditambah oleh kwartir cabang pramuka kabupaten.
Dalam sambutannya Ketua Kawartir Cabang Pramuka Tanah Bumbu Muhammad Rusli mengatakan, pada kesempatan yang baik ini, Saya mengucapkan terimakasih sebesar-besarnya kepada seluruh pengerus Gerakan Pramuka Kabupaten Tanah Bumbu, yang telah mendukung dan memberikan kepercayaan kepada saya, untuk memimpin Gerakan Pramuka Kwartir Cabang Tanah Bumbu, sisa masa Bhakti 2019-2024.
“Saya berjanji akan mengemban amanah ini sebaik-baiknya, agar kedepan Gerakan Pramuka Kwartir Cabang Tanah Bumbu, jauh lebih baik lagi dari sebelumnya,” Kata Muhammad Rusli Ketua Kwartir Cabang Pramuka yang baru.
Terutama dalam meningkatkan eksistensi Gerakan Pramuka Kwartir Cabang Tanah Bumbu, sebagai organisasi kemayarakatan, keberadaannya harus memberikan manfaat bagi generasi muda di daerah ini.
Tentunya saya sangat menyadari, bahwa untuk mewujudkan hal tersebut, perlu dukungan dari para pengurus Gerakan Pramuka Kwartir Cabang Tanah Bumbu.
Oleh karena itu, saya mengajak kita semua, mari kita saling bersinergi, bersatu padu dan saling bahu membahu, dalam menjalankan setiap program dan kegiatan, Gerakan Pramuka Kwartir Cabang Tanah Bumbu.
Sehingga nantinya, Keberadaan Gerakan Pramuka Kwartir Cabang Tanah Bumbu dapat bermanfaat bagi masyarakat Bumi Bersujud.
Adapun terkait program kedepan, Muhammad Rusli mengatakan, program awal kita adalah rencana akan mengikuti kegiatan bumi perkemahan nasional di provinsi Jambi, mudah mudahan kwarcab pramuka Tanah Bumbu dapat mengikuti kegiatan tersebut, Tutupnya. (Rel/red1)