Petugas Gabungan Pemkab Tanbu Bersihkan Jalan dan Drainase di Batu Benawa

Obsesinews.com, Tanah Bumbu – Pemerintah Kabupaten Tanah Bumbu melalui Dinas Perumahan Pemukiman dan Pertanahan (Perkimtan) menggelar kegiatan pembersihan di Jalan Batu Benawa, Desa Bersujud, Kecamatan Simpang Empat, Minggu (30/05/2021).

Kepala Dinas Perkimtan, H. Ansyari Firdaus, turun langsung memimpin kegiatan tersebut dengan turut melibatkan dinas terkait yakni Dinas Lingkungan Hidup (DLH) dan Petugas Pemadam Kebakadan (Damkar).

“Kegiatan hari ini kita mulai dari Jalan Batu Benawa kita bersihkan semua, jalan dan selokan, kita potong rumput, sampai tembus ke jalan Lapangan 5 Oktober,” kata Firdaus.

Firdaus juga menyampaikan bahwa kegiatan pembersihan tersebut bukan kegiatan yang pertama namun sudah dilakukan beberapa kali di wilayah Batulicin dan Simpang Empat.

Sebelumnya diketahui Dinas Perkimtan juga telah melakukan pembersihan dan pengecatan di kawasan Education Park.

“Hal ini kita lakukan agar Kabupaten Tanah Bumbu terlihat bersih dan indah juga untuk kenyamanan para pengunjung dan warga masyarakat yang ada disana sehingga mereka juga betah,” kata Firdaus.

Untuk itu mengimbau agar masyarakat dapat menjaga kebersihan dan kerapian taman dan fasilitas umum demi kenyamanan bersama.

“Saat ini kami juga membuatkan sebuah papan informasi agar masyarakat dapat menjaga taman dan juga himbauan agar tindak menginjak atau melewati jalur-jalur yang ada penghijauannya,” kata Firdaus.

Selain itu Kadis Perkimtan tersebut juga mengungkapkan bahwa dalam waktu dekat pihaknya juga akan mengagendakan pembersihan di Pintu Gerbang perbatasan kabupaten di Kecamatan Satui.

“Mudahan-mudahan kami ada waktu tentunya di hari libur agar kami dapat berhadir disana,” ujarnya. (Fer/red)