Peringati Hari Jadi Ke-16, SMKN2 Simpang Empat Gelar Syukuran

Obsesinews.com, Tanah Bumbu – Peringati Hari Jadi Ke-16 yang jatuh pada hari ini, SMKN2 Simpang Empat menggelar syukuran di Aula Serbaguna SMKN2 Simpang Empat, Jl. Sampurna, Desa Barokah, Kecamatan Simpang Empat, Selasa (01/06/2021).

Adapun peringatan hari jadi tersebut digelar secara sederhana dan terbatas dengan menerapkan protokol kesehatan yang ketat.

Selain itu kegiatan ini juga digelar secara semi-daring atau virtual dengan diiikuti Keluarga Besar serta kolega SMKN2 Simpang Empat.

Kepala Sekolah SMKN2 Simpang Empat, Ribut Giyono, dalam sambutannya secara virtual menyampaikan bahwa acara yang digelar terbatas tersebut mengingat pandemi Covid-19 yang masih melanda Kabupaten Tanah Bumbu hingga saat ini.

“Meskipun digelar secara terbatas dan virtual, semoga tidak mengurangi khidmat dari acara ini untuk mendoakan sekolah kita SMKN2 Simpang Empat untuk semoga lebih maju dan baik kedepannya,” kata Ribut.

Dalam kesempatannya, ia juga mengajak kepada jajarannya untuk kembali memperkuat niat dalam memberikan kemanfaatan bagi sesama tenaga pendidik.

“Kepada Bapak dan Ibu Dewan Guru SMKN2 Simpang Empat tetap semangat sekecil apapun ilmu kita jangan khawatir dan teruslah berbagi ilmu dengan yang lain,” pungkas Ribut.

Menurutnya hal tersebutlah yang akan memberikan keberkahan serta memajukan kualitas pendidikan tidak hanya di SMKN2 Simpang Empat, tetapi juga SMK lain di Kabupaten Tanah Bumbu.

“Semoga seluruh Kecamatan di Kabupaten Tanah Bumbu agar dapat mendapatkan pelayanan yang terbaik, karena seluruh SMK di Tanah Bumbu adalah SMK-SMK hebat yang bersaing untuk kesuksesan,” kata Ribut.

Sementara itu anggota DPRD Provinsi Kalsel, Syaripuddin, SE, atau yang dikenal dengan Bang Din juga turut menghadiri acara tersebut secara virtual.

Bang Din berharap melalui Hari Jadi Ke-16 SMKN2 Simpang Empat yang juga bertepatan dengan Hari Lahir Pancasila itu dapat memperkuat serta memperkokoh semangat SMKN2 Simpang Empat untuk terus berkarya di masa yang akan datang.

“Semoga SMKN2 turut berjaya di masa-masa yang akan datang,” harap Bang Din. (*/Red1)