Berlaga Di POPDA, Atlet Kontingen Tanah Bumbu Dilepas Bupati

Obsesinews.com, Tanah Bumbu – Kontingen Kabupaten Tanah Bumbu yang akan berlaga di Pekan Olahraga Pelajar (POPDA)Tahun 2022, resmi dilepas keberangkatannya oleh Bupati Tanah Bumbu HM Zairullah Azhar.

Adapun acara pelepasan tersebut digelar pada apel gabungan di halaman kantor Bupati Tanah Bumbu, Senin (18/07/2022) pagi.

Dalam arahannya, Bupati berpesan agar para atlet menjaga kesehatan dan menjaga nama baik Kabupaten Tanah Bumbu dengan selalu menaati peraturan panitia POPDA selama pertandingan.

Selain itu Bupati juga menekankan kepada para atlit untuk menjaga sportifitas dalam bertanding, selalu jujur dan bertanggungjawab serta jangan lupa berdo’a, agar Tanah Bumbu dapat membawa mendali di semua cabang olahraga yang diikuti.

“Menjaga kesehatan atlet sangat penting mengingat setiap pertandingan membutuhkan ketahanan fisik yang kuat. Kemudian disiplin waktu juga perlu diperhatikan jangan sampai telat saat bertanding dan juga jangan lupa untuk taat pada peraturan panitia POPDA. Jaga nama baik kabupaten Tanah Bumbu,” pesan Abah Zairullah.

Semetara itu Kepala Bidang Pemuda Olahraga Sukandar selaku ketua kontingen, menyampaikan kontingen Tanah Bumbu yang akan diberangkatkan ke Banjarmasin berjumlah 115 orang, yang terdiri dari 100 atlet dan 15 official. Sukandar berharap para atlet bisa tampil maksimal dalam POPDA tahun ini.

Dari 8 cabang olahraga yang dipertandingkan pada POPDA Tahun 2022, Kabupaten Tanah Bumbu mengikuti 7 cabang olahraga yaitu sepak bola ,bola voli, bulu tangkis, tenis lapangan, sepak takraw, pencak silat, dan tinju.

“Kami berharap dengan kondisi saat ini yang sudah bisa full bertanding semua atlet bisa maksimal dan bisa membawa mendali ke Tanah Bumbu sesuai harapan Bupati,” pungkasnya. (*/Red)