Jumat Berkah Peduli Satu Jiwa Menyentuh Hati Warga Kurang Mampu
Obsesinews.com – Tanah Bumbu – Posko Satu Jiwa kembali menyelenggarakan kegiatan rutinnya dalam program Jum’at Berkah Peduli Satu Jiwa, Jumat (13/10/2023).
Kegiatan yang dilaksanakan setelah sholat Jum’at ini melibatkan warga dari Desa Kupang Berkah Jaya Kecamatan Simpang Empat, dimulai dari RT 06 dan RT 09, serta dilanjutkan ke Desa Manunggal di dusun Nunggal Bakti, Kecamatan Karang Bintang.
Pelda Indro Turseno, Babinsa Koramil Karang Bintang, dan juga Kordinator Posko Satu Jiwa, mewakili Danramil Karang Bintang, Kapten Inf Yacob Pangala, memimpin langsung kegiatan ini.
Ia menyebut meskipun jadwal padat, semangat mereka tetap tinggi. Mereka bergerak door to door untuk mendekati warga yang membutuhkan bantuan sembako.
Bantuan sembako yang mereka bawa terdiri dari beras, minyak goreng, mie instan, gula pasir, dan minuman botol. Semua bantuan ini adalah sumbangan dari individu yang ikhlas membantu sesama. Dalam kegiatan ini, mereka dibantu oleh Ketua RT, Kepala Dusun, lingkungan, dan Babinsa.
“Kegiatan ini adalah implementasi dari program “Babinsa Masuk Dapur.” Komandan Kodim 1022/Tanah Bumbu, Letkol Inf Aldin Hadi S.H, M.Tr(Han), telah menekankan kepada Babinsa untuk mendukung kegiatan semacam ini di wilayahnya,” pungkasnya.
Dimana mereka mendatangi rumah warga yang kurang mampu dan memberikan sembako untuk membantu meringankan beban ekonomi mereka.
Setiap Jumat, dengan program Jum’at Berkah Peduli Satu Jiwa, kegiatan ini rutin dilakukan bersama dengan Babinsa dan Ketua RT.
Ketua RT 6, Abdul Azis, dari dusun Nunggal Bakti, mengucapkan terima kasih atas dukungan dari Komandan Kodim Letkol Inf Aldin Hadi S.H, M.Tr(Han), dan mengapresiasi perhatiannya terhadap warga setempat melalui Posko Satu Jiwa dan program “Babinsa Masuk Dapur.”
“Semoga Komandan dan anggota selalu sukses dan diberikan kesehatan dalam perlindungan Allah SWT,” tutupnya dengan harap. (*/Red).