Wakil Bupati HM Rusli Resmi Buka TMMD ke-120 di Tanbu
Obsesinews.com, Tanah Bumbu – Wakil Bupati Tanah Bumbu, HM Rusli, bertindak sebagai Inspektur Upacara dalam upacara pembukaan kegiatan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Ke-120 TA 2024 di lapangan apel Kantor Bupati Tanbu Rabu (08/05/2024) pagi.
Dalam keterangannya kepada wartawan, ia menyampaikan bahwa program TMMD kali ini merupakan sebuah upaya kerjasama antara TNI dan Pemerintah Daerah untuk membangun daerah.
“Memang, membangun daerah bukan hanya tugas dari Pemda, tetapi melalui kegiatan ini TNI juga membantu dan mendorong percepatan pembangunan daerah,” ujar Wabup Rusli sesuai upacara.
Sementara itu Dandim 1022/Tnb, Letkol Inf Boni Berdian, menjelaskan bahwa kegiatan utama dalam TMMD Ke-120 di Desa Karang Rejo, Kecamatan Karang Bintang, adalah pengerjaan peningkatan jalan sepanjang 5.000 meter.
Peningkatan ini direspon atas keluhan masyarakat yang biasa berprofesi sebagai petani atau pekebun terkait kesulitan saat membawa hasil panen, sehingga menjadi prioritas dalam program TMMD.
Selain peningkatan jalan, kegiatan fisik lainnya meliputi renovasi rumah warga, pembangunan mushola, rehabilitasi Rumah Tidak Layak Huni (RTLH), fasilitas umum, serta program unggulan Kasad, yaitu TNI Manunggal Air Bersih (TMAB) dan Ketahanan Pangan.
TMMD Ke-120 akan berlangsung dari 8 Mei hingga 6 Juni 2024. Hadir dalam acara pembukaan tersebut Danrem 101/Antasari Ari Aryanto, bersama dengan Forkopimda Tanbu, Kepala SKPD, dan tamu undangan lainnya. (*/Red).