Obsesinews.com,Nganjuk- Suasana Haru Menggelayuti Halaman Belakang Makodim 0810/Nganjuk, Suasana Kehilangan Yang Menyelimuti Tamu Undangan Yang Hadir, Terlebih Letkol Inf Akatoto Yang Akan Pindah Tugas Di Tempat Tugas Baru Di Mabes TNI AD.
Akatoto yang sebelumnya menjabat sebagai Komandan Komando Distrik Militer (Dandim) 0810/Nganjuk, posisinya akan digantikan Letkol Arh Sri Rusyono S.SE.
Dalam kegiatan tersebut Dihadiri Bupati Nganjuk Drs H.Taufiqurrahman, Wakil Bupati KH Abdul wachid badrus Mpdi, unsur Forkopimda, dan kepala SKPD di lingkup Pemkab Nganjuk.
Letkol Inf Akatoto didampingi istri, dalam sambutannya mengatakan,” selama bertugas di Nganjuk banyak pengalaman didapat. “Ya sebenarnya bisa dibilang kerasan selama bertugas di Nganjuk. Apalagi di Nganjuk masyarakatnya ramah-ramah,” kata Akatoto.
“Tak cuma itu, pengalaman lain didapat selama di Nganjuk,selama berdinas di Kabupaten Nganjuk ibarat memenangkan sebuah pertempuran untuk menduduki ketinggian, saya berharap dapat melanjutkan program yang telah direncanakan dan dapat terus bersinergi dengan Pemda Kabupaten Nganjuk beserta Forpimda Nganjuk dan semua elemen masyarakat yang berada diwilayah Kabupaten Nganjuk,”ungkap Akatoto.
Pantauan Obsesinews.com di lapangan, usai penyampaian sambutan, acara dilanjutkan dengan pemberian bingkisan sebagai cindera mata (kenang-kenangan) kepada Akatoto beserta istri. Pemberian cindera mata dimulai dari Bupati Nganjuk.
Selain itu dilanjutkan ramah tamah lagu perpisahan oleh pengurus Persit KCK Cab XXIII Kodim 0810/Nganjuk dilanjutkan pemberian bunga dari pengurus Persit KCK Cabang XXIII Kodim Nganjuk Ibu Nano Salomi Akatoto juga untuk menghilangkan kisah haru dalam acara pisah sambut tersebut di laksanakan acara hiburan.(kus/red)