KPU Tanbu Laksanakan Sosialisasi Sambut Pilkada 2024
Obsesinews.com, Tanah Bumbu – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Tanah Bumbu (Tanbu) menggelar sosialisasi untuk pemilih pemula dalam rangka menyambut Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Tahun 2024.
Acara ini bertajuk “KPU Tanah Bumbu Goes To School” dan berlangsung pada Jumat (16/08/2024) pagi di Gedung Mahligai Bersujud Kapet. Kegiatan ini diikuti oleh siswa-siswi dari berbagai SMA dan SMK di Kabupaten Tanah Bumbu.
Ketua KPU Tanbu Puryadi yang diwakili Komisioner Divisi SDM dan Partisipasi Masyarakat Yayan Hidayat, hadir untuk membuka acara sekaligus menjadi pemateri utama.
Dalam pemaparannya, Yayan Hidayat menjelaskan pentingnya edukasi dan pendidikan politik bagi generasi muda.
Menurutnya, kegiatan ini adalah upaya KPU Tanbu untuk memberikan pemahaman kepada pemilih pemula tentang pentingnya partisipasi aktif dalam proses demokrasi.
“Termasuk agar mereka memahami tahapan pemilihan, cara menggunakan hak suara dengan benar, dan peran krusial mereka dalam menentukan masa depan daerah melalui Pilkada,” ungkap Yayan.
Terlihat, sosialisasi ini tidak hanya berisi pemaparan materi, tetapi juga interaktif dengan diselingi sesi tanya jawab.
Para peserta yang berhasil menjawab pertanyaan diberikan hadiah, menambah semangat dan partisipasi aktif mereka sepanjang acara.
Dengan adanya sosialisasi ini, KPU Tanah Bumbu berharap para pemilih pemula akan lebih siap dan sadar akan hak serta tanggung jawab mereka dalam Pilkada 2024, sehingga partisipasi pemilih di kalangan generasi muda bisa meningkat.
“Dengan sosialisasi ini, para pemilih pemula diharapkan dapat membuat keputusan yang bijak dan partisipasi mereka dalam pemilihan dapat membawa perubahan positif bagi daerah,” tutupnya. (*/Red).