Bupati Tanbu Hadiri Pelantikan Anggota DPRD Tanbu Periode 2024-2029
Obsesinews.com, Tanah Bumbu – Sebanyak 35 anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Tanah Bumbu (Tanbu) periode 2024-2029 resmi dilantik dalam Rapat Paripurna di Gedung DPRD Tanbu, Senin (26/08/2024).
Rapat tersebut diselenggarakan dalam rangka peresmian pemberhentian anggota DPRD periode 2019-2024 sekaligus peresmian pengangkatan anggota DPRD periode 2024-2029.
Pelantikan anggota DPRD ini merupakan hasil dari pemilu legislatif yang digelar pada 14 Februari 2024. Berikut adalah daftar 35 anggota DPRD Tanah Bumbu yang terpilih, yang tersebar di empat daerah pemilihan (dapil).
Dari Dapil 1, anggota yang terpilih adalah Andrean Atma Maulana, Abdul Kadir, Abdul Rahim, dan Nur Khalifah dari PDI Perjuangan; Andi Asdar Wijaya dan Muhammad Haris Fadillah dari PKB; Dading Kalbuadi dan Said Ismail Khollil Al Ydrus dari Gerindra; Andi Rustianto dari PAN; Andi Herianto dari Nasdem; dan M Dodi Trunur Rizky dari Golkar.
Dari Dapil 2, yang terpilih adalah H Hasanuddin dan H Irin dari PKB; I Wayan Sudara dan Andi Erwin Prasetya dari PDI Perjuangan; Hermanudin dari Golkar; Rusdi dari PAN; Boby Rahman dari Gerindra; dan Abdurrahman dari PKS.
Untuk Dapil 3, anggota yang terpilih adalah Andy Susilo dan Sya’bani Rasul dari Gerindra; H GT M Erwin Arifin dan Hj Ernawati dari Nasdem; Asri Noviandani dari PDI Perjuangan; Tarmiji dari PKB; Sayid Sultan Hasan dari Golkar; dan Masripay dari PAN.
Sementara dari Dapil 4, anggota yang terpilih adalah H Fathur Rokhman, H Jumron Ar, dan Parman dari PKB; Zainal Abidin dan Makhruri dari PAN; Sarniah dari PDI Perjuangan; H Bahjuli Rahman dari PKS; dan Sayono dari Gerindra.
Dalam rapat paripurna ini, Andrean Atma Maulana dari PDI Perjuangan dan H Hasanuddin dari PKB ditunjuk sebagai Ketua dan Wakil Ketua Sementara DPRD Tanbu.
Dalam sambutannya, Ketua Sementara DPRD Tanbu Andrean Atma Maulana menyampaikan rasa terima kasihnya kepada para anggota DPRD periode 2019-2024 yang telah purna tugas.
Ia juga memohon maaf apabila selama periode sebelumnya masih terdapat banyak kekurangan dan aspirasi masyarakat yang belum terealisasi.
Andrean berharap agar di periode ini, seluruh anggota DPRD yang baru dilantik dapat bekerja lebih baik dan berkolaborasi dalam memajukan Kabupaten Tanah Bumbu.
“Selamat bergabung kepada yang baru dilantik, semoga kita dapat bekerja bersama dalam memajukan Kabupaten Tanah Bumbu dengan menjalankan tugas dan tanggung jawab masing-masing,” harap Andrean.
Turut hadir dalam acara tersebut Bupati Tanah Bumbu HM Zairullah Azhar, Forkopimda, instansi vertikal, serta tamu undangan lainnya. (*/Red).