Tunjukkan Kepedulian Sosial, Posko Satu Jiwa Bantu Warga Dengan Memberikan Sembako

Obsesinews.com, Tanah Bumbu – Jumat Berkah Peduli Satu Jiwa kembali menunjukkan kepedulian sosialnya dengan menyalurkan bantuan sembako kepada masyarakat yang membutuhkan di wilayah Tanah Bumbu, Jumat (30/08/2024).

Kegiatan ini melibatkan berbagai pihak, termasuk Babinsa dan relawan, untuk memastikan bantuan tersebut sampai tepat sasaran dan diterima oleh mereka yang benar-benar memerlukannya.

Salah satu penerima bantuan adalah Ibu Jenah, seorang lansia berusia 70 tahun yang tinggal di RT 13 Desa Bersujud. Ibu Jenah yang hidup sendiri dan bekerja sebagai tukang urut, seringkali mengalami kesulitan dalam memenuhi kebutuhan sehari-harinya.

“Kendati usianya yang lanjut, beliau masih berusaha mandiri dan memberikan pelayanan terbaik kepada pelanggannya. Namun, situasi terkini membuatnya kesulitan memenuhi kebutuhan sehari-hari. Bantuan ini diharapkan dapat sedikit meringankan beban hidupnya,” ungkap Pelda Indro Turseno, koordinator posko Satu Jiwa.

Selain Ibu Jenah, bantuan juga diberikan kepada seorang janda di RT 13 yang memelihara tiga anak yatim dan satu piatu. Kondisi yang dihadapinya semakin sulit sejak suaminya meninggal empat tahun lalu.

Pada kesempatan ini, Satu Jiwa juga menyalurkan paket sembako kepada anak yatim piatu di Desa Bersujud dan kepada guru ngaji yang diserahkan ke RT 05 dan RT 06 TPA Nur Safiyah dan Nurul Hidayah, Desa Kupang Jaya Berkah.

Tidak hanya di Kec. Simpang Empat, kegiatan kali ini juga bergerak di Desa Karang Bintang Kec. Karang Bintang yang menyasar kepada janda lansia yang membutuhkan.

Dengan demikian, sebanyak tiga desa yakni Desa Bersujud dan Desa Kupang Berkah Jaya Kec. Simpang Empat, dan Desa Karang Bintang Kec. Karang Bintang tersentuh dengan aksi positif relawan Satu Jiwa.

Pelda Indro Turseno menjelaskan bahwa penyaluran bantuan dilakukan dengan hati-hati dan mengutamakan komunikasi yang baik dengan penerima, agar mereka merasa dihargai dan diperhatikan.

Lettu Inf Tirto Utomo, Danramil 1022-05/Karang Bintang, memberikan apresiasi kepada semua pihak yang terlibat dalam kegiatan sosial ini. Kegiatan seperti ini sangat penting untuk memperkuat hubungan antara TNI dan masyarakat, serta membantu mereka yang membutuhkan.

Komandan Kodim 1022/Tanbu, Letkol Inf Boni Berdian, juga mengapresiasi kegiatan ini dan menyatakan bahwa program berbagi nasi kotak setiap hari Jumat yang dilakukan oleh Kodim membawa manfaat langsung bagi masyarakat kurang mampu.

“Program ini tidak hanya menyediakan makanan, tetapi juga menjalin keakraban antara TNI dan warga. Dengan demikian, TNI menjadi lebih dekat dengan masyarakat, menciptakan rasa saling percaya,” tuturnya

Keberhasilan kegiatan Jumat Berkah Peduli Satu Jiwa ini diharapkan dapat menjadi inspirasi bagi program-program serupa di masa mendatang, dengan tujuan untuk terus membantu masyarakat dan memperkuat ikatan sosial di lingkungan sekitar.

Pelda Indro Turseno menutup dengan harapan, “Semoga setiap tindakan nyata dapat memperkuat ikatan komunitas dan memberikan harapan bagi yang membutuhkan”. (*/Red).