Pemkab Tanbu Gelar Sosialisasi Evaluasi Kerja Sama Daerah Tahun 2024

Obsesinews.com, Tanah Bumbu – Pemerintah Kabupaten Tanah Bumbu menggelar Sosialisasi Evaluasi Kerja Sama Daerah Tahun 2024 sebagai bagian dari upaya penguatan dan peningkatan kualitas kerja sama daerah.

Kegiatan yang dilaksanakan pada Senin (9/12/2024) di Ruang Rapat Bersujud 1 ini dihadiri oleh Kepala Bagian Pemerintahan Sekretariat Daerah Kabupaten Tanah Bumbu beserta jajaran, pimpinan SKPD, Komite Percepatan Pembangunan Daerah, serta Tim Koordinasi Kerja Sama Daerah (TKKSD).

Sosialisasi ini menghadirkan narasumber dari Kepala Bagian Kerja Sama Biro Pemerintahan dan Otonomi Daerah, Sekretariat Daerah Provinsi Kalimantan Selatan, Saiful Arifin.

Dalam laporan pelaksanaan kegiatan, Sartika Dewi menyampaikan bahwa sosialisasi ini bertujuan untuk mengoptimalkan kualitas output dan outcome kerja sama daerah serta pengadministrasian yang lebih baik.

Kegiatan ini diikuti oleh 40 peserta, yang terdiri dari pejabat dan staf yang membidangi kerja sama daerah, serta pemrakarsa 50 kerja sama daerah pada 17 SKPD di Kabupaten Tanah Bumbu.

Setelah sosialisasi, kegiatan akan dilanjutkan dengan pertemuan Desk Evaluasi per Organisasi Perangkat Daerah (OPD).

Sosialisasi ini secara resmi dibuka oleh Bupati Tanah Bumbu, Zairullah Azhar, yang diwakili oleh Kabag Pemerintahan Ismail.

Dalam sambutannya, Bupati menyambut baik kegiatan ini sebagai upaya untuk mewujudkan keberhasilan pembangunan daerah. Kerja sama antar daerah, lembaga pemerintah, swasta, dan lembaga internasional diharapkan dapat meningkatkan efisiensi pelayanan publik serta mempercepat pembangunan ekonomi daerah.

Bupati juga menegaskan pentingnya memahami regulasi dan mekanisme kerja sama daerah secara baik dan benar, sesuai dengan amanat Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2014 tentang Pemerintahan Daerah.

“Kerja sama daerah harus mampu menciptakan inovasi dan kolaborasi yang memperkuat pembangunan serta memberikan manfaat nyata bagi masyarakat,” tegasnya.

Dengan diadakannya sosialisasi ini, Pemkab Tanah Bumbu berharap agar kerja sama daerah semakin efektif dan dapat memberikan kontribusi positif dalam pembangunan daerah dan kesejahteraan masyarakat. (*/Red).