MTQ Nasional ke-XXI Tingkat Kecamatan Mentewe Resmi Ditutup oleh Nyariman Camat Mentewe
Obsesinews.com, Tanah Bumbu — Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) Nasional ke-XXI tingkat Kecamatan Mantewe resmi ditutup pada Minggu (18/05/2025) malam oleh Camat Mantewe, Nyariman.
Kegiatan yang dibuka sejak Jumat (16/05) di Lapangan Desa Sepakat Kecamatan Mantewe Kabupaten Tanah Bumbu ini telah diikuti sebanyak 297 peserta dari 12 desa se-Kecamatan Mantewe.
Penutupan MTQ turut dihadiri oleh sejumlah tokoh penting, di antaranya Ketua I LPTQ Kecamatan Mantewe Ahmad Busairi, Ketua Panitia yang juga Kepala Desa Sepakat Sumanto, Kapolsek Mantewe, Danramil Mantewe, Forkopimcam, dan unsur terkait.
Dalam sambutannya, Camat Nyariman menyampaikan apresiasi kepada seluruh panitia, peserta, dan dewan juri yang telah berkontribusi menyukseskan pelaksanaan MTQ dk Kecamatan Mantewe.
Ia menekankan pentingnya kegiatan MTQ sebagai upaya membumikan Al-Qur’an dan membentuk generasi muda Islam yang berakhlak mulia.
“Kita berharap ada pembinaan lanjutan bagi para peserta yang berprestasi, agar dapat mewakili Kecamatan Mantewe pada MTQ tingkat kabupaten dengan hasil yang maksimal,” ujar Camat.
Dengan demikian, MTQ kali ini diharapkan Camat menjadi ajang untuk mempererat ukhuwah Islamiyah serta menggali potensi qari dan qariah muda di wilayah Mantewe.
Dengan ditutupnya MTQ ini, masyarakat Mantewe juga diharapkan agar semangat cinta Al-Qur’an terus terjaga dan pembinaan terhadap generasi muda terus dilakukan secara berkesinambungan. (*/Red).