Rumah Yainem yang tertimpa longsor

Obsesinews.com-Nganjuk, Bencana Tanah Longsor Kerap Terjadi Di Wilayah Nganjuk, Kali Ini Bencana Alam Tersebut Menimpa dan Merobohkan Rumah Milik Yainem (83) yang Tinggal di Dusun Nglebak Desa Klodan Kecamatan Ngetos Kabupaten Nganjuk, Jumat (09/03).

Sebelumnya Dusun Ngeblak sejak pukul 18.00 Wib sudah diguyur hujan dengan intensitas tinggi selama kurang lebih 2 jam tanpa henti, hal itu membuat tanah disekitar lokasi longsor mulai tergerus air apalagi sebelumnya memang sudah ada retakan sebelum terjadinya longsor.
Menurut saksi mata sekaligus korban bapak Yainem 83 tahun sekitar pukul 02.00 Wita dini hari dia mendengar suara gemuruh di belakang rumahnya, spontan Yainem langsung mengecek ke belakang rumah dan didapatinya bagian belakang rumahnya sudah ambruk akibat terjangan tanah longsor.
“ Kira – kira pukul 02.00 Wib saya mendengar suara gemuruh dari belakang rumah, lantas saya cek ke sumber suara ternyata rumah saya bagian belakang sudah ambruk tertimpa tanah longsor”. Terang Yainem.
Dengan kejadian tersebut tidak ada korban jiwa namun kerugian materi yang ditimbulkan berkisar Rp. 20.000.000,-.
Keesokan harinya Yainem melaporkan kejadian tersebut ke aparat desa yang kemudian diteruskan ke pihak Koramil 0810/18 Ngetos dan Polsek Ngetos untuk mendapatkan tindak lanjut yaitu personel Koramil, Polsek Ngetos bersama sama warga melaksanakan kerja bhakti membersihkan sisa – sisa longsor. (810/red).