Obsesinews.com, Tanah Bumbu- Dalam Rangka Memperingati HUT Hari Juang Kartika Tahun 2018 Jajaran Kodim 1022/ Tanah bumbu Menggelar Doa Bersama Di Mushola Kodim 1022/Tnb, Rabu (12/12).
Acara yang yang dilaksanakan Dalam Rangka Hari Juang Kartika Tahun 2018 Wilayah Kodim 1022/Tnb untuk meningkatkan ketaqwaan prajurit kepada Tuhan Yang Maha Esa dalam menunjang tugas di satuan tampak diikuti para peserta dengan hikmad.
Tampak hadir dalam acara tersebut Kasdim 1022/Tnb Mayor Inf Kamaruddin,SIP., Pasi Ops Kodim Kapten Inf Sofyan, Pasi Pers Kapten inf Suhermansyah, Pasi Log Kapten Inf Mujiono, Dan Unit Intel Kodim Lett Inf Didik, Danramil 03/Khu Kapten Inf Wahyono, PLH Danramil 02/Khi, Staff Kodim Serta perwakilan masing masing Koramil 01- 06, serta Ibu ibu persit keluarga Anggota TNI
Acara dipimpin langsung oleh Kasdim 1022/Tnb Mayor inf Kamaruddin, Dalam sambutan membuka kegiatan Dia mengatakan,” kegiatan tersebut dilaksanakan sebagai bentuk rasa syukur kepada Tuhan Yang Kuasa atas segala nikmat dan perlindungan yang diberikan kepada pribadi, keluarga dan Satuan Kodim 1022/Tanah Bumbu.
“Doa bersama ini kita khususkan untuk memohon agar rangkaian kegiatan Hari Juang Kartika yang akan dilaksanakan tanggal 15 Desember 2018 wilayah Kodam VI/Mulawarman yang dipusatkan di Lapangan Murjani Banjarbaru, wilahyah Korem 101/Antasari dapat berjalan lancar, aman dan sukses, ungkap Kasdim 1022/ Tnb Ketika Dihubungi Media.
Ditambahkan,” melalui kegiatan ini, diharapkan dapat menambah keimanan dan ketaqwaan prajurit dan keluarga di lingkungan Kodim 1022/Tanah Bumbu guna menunjang pelaksanaan tugas tugasnya kedepan,” pungkas Mayor Inf Kamaruddin,SIP.
Usai sambutan pembukaan yang disampaikan Oleh Kasdim 1022/ Tnb Acara Dilanjutkan doa bersama yang dipimpin oleh Imam Masjid setempat dan diikuti oleh seluruh peserta yang hadir. (Red)