Obsesinews.com, Tanah Bumbu- Di Aula Makodim 1022/Tanah bumbu, Selasa (12/2) Digelar Silahturahmi Dalam Rangka Melakukan Monitoring Dan Evaluasi Serapan Gabah (Sergap) Di Wilayah Kerja Kodim 1022/ Tanah bumbu.
Kegiatan dibuka secara langsung oleh Komandan Kodim 1022/Tnb Letkol. Czi Bintarto joko yulianto,SIP,M.Han. dihadiri Tim Sergap Dari Mabes TNI AD Kolonel Inf Rahmad Zulkarnaen Bersama Kolonel Kav Didik Setiyadi.
Turut hadir dalam kegiatan tersebut Danramil 1022-04/Satui Kapten Inf Aries P. H, Kansilog Kotabaru diwakili Samsudin, Kadisperindag Hariadi, Dinas pertanian Bpk Sapta huzaifah, Dinas pertanian Tanbu Roby candra,Polsek simpang Empat Iptu Suryadi , BPP kec. Mantewe Rudianto, Ka BPP Kec.Satui Ulang A.h.w, Ka BPP Kec.Kuranji Endah wijoyo. U. serta beberapa kelompok Tani dan Para Babinsa se wilayah Kodim 1022/Tnb.
Terkait kegiatan tersebut Dandim 1022/Tnb Letkol Czi Bintarto Joko yulianto Mengatakan,” kegiatan tersebut dilaksanakan guna mempererat silahturahmi lintas instansi sekaligus memupuk semangat guna mensukseskan program swasembada pangan seperti yang dicanangkan pemeritah.
“Program Sergap yang di laksanakan TNI AD tentunya tidak bisa terlaksana tanpa kerjasama dengan petani juga pemerintah daerah untuk itu dalam silahturahmi ini kita akan membahas masalah dan mencari solusi dari permasalahan yang dihadapi PPL dan Para Babinsa dalam mensukseskan program Sergap TNI AD khususnya di wilayah Kodim 1022/TNB,” pungkas Bintarto Pangilan Akrab Dandim 1022/Tnb ketika dikonfirmasi Media.
Kegiatan yang berlangsung penuh keakraban disertai tanya jawab terkait kendala para PPL dan Babinsa yang terjadi dilapangan juga membahas kelompok tani hingga acara selesai sekitar pukul 12.00 Wita. (Red)