Obsesinews.com, Tanah Bumbu- Hampir Sepekan Hujan Mengguyur Wilayah Kabupaten Tanah Bumbu Akibatkan Beberapa Sungai Yang Terdapat Dibeberapa Wilayah Meluap menimbulkan Banjir Serta menggenangi Rumah Warga.
Melihat kondisi Tersebut Jajaran Kodim 1022/ Tanah bumbu melalui masing masing Koramil segera turun kelokasi banjir guna melakukan pemantauan sekaligus penyelamatan masyarakat yang rumahnya terdampak banjir.
Seperti yang dilaksanakan Jajaran Koramil 1022-05/Krb di Desa Karang bintang Kecamatan Karang bintang, Minggu (09/6). Danramil 05/Krb Kapten Inf Suhermansyah langsung turun tangan bersama anggotanya melakukan penyelamatan warga yang rumahnya tergenang banjir.
Beberapa warga memilih bertahan dan tidak berani keluar rumah untuk mengungsi. Pasalnya, arus banjir yang melewati pemukiman mereka tergolong deras.
Melihat kondisi warga tersebut Kapten Inf Suhermansyah segera mengevakuasi warga untuk keluar rumah dan mengungsi ke tempat yang lebih tinggi.
Prioritas evakuasi korbaan banjir untuk segera mengunsi adalah Para orang Tua Jompo serta anak- anak.
Dengan peralatan Seadanya dan semangat melindungi masyarakat Kapten Inf Suhermansyah Mengevakuasi para korban dengan cara menggandeng para wanita untuk menyeberangi arus banjir menuju tempat yang lebih tinggi.
Sedangkan untuk mengevakuasi Anak- anak dan orang tua Jompo Suhermansyah menolong dengan cara digendong dan memindahkan ke tempat pengungsian.
Usai kegiatan evakuasi korban banjir ketika ditemui Media Danramil 05/Krb mengatakan,” hal tersebut dilakukan spontan saja, melihat debit banjir yang terus bertambah dikhawatirkan jika hujan terus berlanjut maka genangan banjir akan semakin tinggi,” ungkap suhermansyah.
” sebisa mungkin kita cegah adanya korban jiwa akibat banjir, dan sudah menjadi tugas kami membantu dan melindungi masyarakat masyarakat,”pungkas Perwira berpangkat Kapten Infanteri tersebut. (Red)