Obsesinews.com, Tanahbumbu- Pairan Kepala Desa Manunggal Kecamatan Karang Bintang Kabupaten mengajak seluruh warga Desa Manunggal untuk bersama sama turut serta dan berperan aktif mengawasi penggunaan Anggaran Dana Desa.
Hal tersebut diungkapkan Pairan ketika ditemui Media diruang kerja Kepala Desa Manunggal, Selasa (26/11/2019).
Didampingi Sekdes Abdul Malik Pairan Menjelaskan,” meskipun selama ini dalam pelaksanaan penggunaan Dana Desa telah dilaksanakan se transparan mungkin namun pihaknya selalu meminta masyarakat untuk berperan aktif turut mengawasi penggunaan dana tersebut.
Pasalnya, berbagai rencana program kegiatan pada tahun 2020 mendatang akan dilaksanakan serta menelan anggaran yang cukup besar direncanakan sekitar 1,244 milyar yang didanai menggunakan APBN serta 1,220 milyar menggunakan APBD.
“Berbagai kegiatan yang akan menelan anggaran cukup besar tersebut diantaranya pavingisasi halaman sekolah TK, pembuatan drainase yang ada dilingkungan RT 03, 09,10,19,11 juga jembatan di RT 05 serta PJU,” Jelas Pairan seperti yang telah di bukukan dalam RKP Desa Manunggal.
Disinggung terkait realisasi Program kegiatan di tahun 2019 ini Kades Manunggal mengatakan,” meskipun menemui kendala dalam pelaksanaan program namun semua dapat teratasi dan program kerja Desa dapat terlaksana sesuai harapan kita,” pungkasnya. (Red)