Obsesinews.com, Kota baru- Masyarakat Kotabaru Resah dengan kabar terdapat dua pasien terjangkit Virus Corona. Dan mereka sedang dirawat secara intensif di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kotabaru, Kamis (13/2).Berdasarkan penelusuran dugaan warga terkait pasien dengan Indikasi Virus mematikan tersebut memang benar adanya.Saat benerapa Media yang melakukan pengecekan di RSUD Kotabaru mendapati kedua pasien yang merupakan ABK china masuk ke RSUD sekitar pukul 16.00.

Hasilketerangan pihak rumah sakit, keduanya merupakan anak buah kapal atau ABK China.“Dia warga Bali, dan ABK kapal China,” kata salah seorang sumber ketika dikonfirmasi di RSUD Kotabaru.

Kedua pasien tersebut diantar oleh pihak Kantor Kesehatan Pelabuhan karena mengalami demam, dan batuk seperti gejala yang mirip dengan virus corona.Dokter Joko, Kasi Pelayanan Medik di RSUD Kotabaru ketika dikonfirmasi membenarkan telah menerima dua orang pasien terduga terserang virus mematikan itu.“Betul, Sore tadi ada dua orang pasien masuk. Mereka mengalami demam. Memang mirip dengan gejala corona. Namun, sejauh ini pihaknya belum bisa memastikan itu positif corona atau tidak,” kata Joko saat memperlihatkan ruangan isolasi RSUD Kotabaru Kepada awak media.Ia juga mengatakan dua orang ABK Kapal Cina tersebut sedang menjalani perawatan medis di ruangan khusus atau isolasi di RSUD Kotabaru.“Tapi, malam ini juga rencananya mereka akan di rujuk ke RSUD Ulin Banjarmasin,” pungkas dr. Joko. (**/Red)

Loading