Obsesinews.com, Tanah Bumbu – Babinsa Koramil 1022-06/ Sungai loban Barsama Masyarakat Desa Kerta Buwana Kecamatan Sungai loban Melaksanakan Gotong royong, Jumat (19/02/2021).
Kegiatan dilaksanakan di halaman Kantor Desa Jl. Kuranji KM. 1.2 RT 01, RW 02, Dusun Indra Brata tersebut melibatkan sebanyak 26 orang warga Desa Kerta Buwana tersebut juga dalam rangka mempersiapkan Lomba Desa tingkat Kecamatan.
Nampak hadir dalam acara tersebut Babinsa Sertu Sunarto, Sekdes I Gede Natih, Wakil BPD I Wayan Purban, Kepala Dusun, Ketua dan Sekretaris RT Desa Kerta Buwana, dan sejumlah tokoh masyarakat.
Terlihat Babinsa bersama masyarakat saling bahu-membahi dalam melakukan pengamparan batu bikros, pembuatan bangunan garasi dari kayu serta pemasangan atap garasi.
Terkait kegiatan tersebut Plh Danramil 1022-06/Sln Kapten Inf Aries.PH. mengatakan, selain dalam rangka membantu kesiapan Desa Kerta Buwana dalam mempersiapkan Lomba Desa Tingkat Kecamatan, kegiatan tersebut merupakan agenda rutin Koramil 1022-06/Sln meningkatkan kemanunggalan TNI dengan rakyat.
“Sinergitas Koramil 1022-06/Sungai Loban dengan masyarakat merupakan upaya bersama yang akan berdampak dalam meningkatkan kemajuan Desa,” kata Aries.
Ia berharap nilai-nilai luhur seperti gotong royong yang diperlihatkan dapat terus dilestarikan dan menjadi budaya di kalangan masyarakat.
“Semoga kegiatan ini dapat menumbuhkan inisiatif dan inovatif bagi warga untuk mengalakkan semangat gotong-royong,” harap Danramil. (Tim/red)