Binter pembinaan kerukunan beragama wilayah Kodim 1022/Tnb

Obsesinews.com, Tanah Bumbu – Dalam rangka Mewujudkan Sikap Toleransi Umat Beragama, Kodim 1022/Tanah Bumbu menggelar Sosialisasi Pembinaan Kerukunan Umat Beragama di Aula Makodim 1022/Tnb Jalan Kodeco KM. 4.5, Desa Sarigadung, Kecamatan Simpang Empat, Senin (22/03/2021).

Adapun kegiatan tersebut mengusung tema ‘Mewujudkan Binter TNI-AD yang Adaptif Melalui Kegiatan Pembinaan Kerukunan Umat Beragama Demi Mencegah Konflik Sosial Antar Umat Beragama serta Menjaga Persatuan dan Kesatuan Bangsa’.

Nampak hadir dalam kegiatan tersebut Kasdim 1022/Tnb Mayor Kav M. Aminuddin, S.T, Pasiops Kodim 1022/Tnb Kapten Inf Sahlan N, Pasipers Kodim 1022/Tnb Kapten Cpm Djoni H, Pasiter Kodim 1022/Tnb Kapten Inf Wahyono, Danramil jajaran Kodim 1022/Tnb, Tokoh Masyarakat, Tokoh Agama dan tamu undangan.

Antusias peserta lintas agama mengikuti kegiatan Binter kerukunan beragama di Makodim 1022/Tnb

Dandim 1022/Tanah Bumbu Letkol Cpn Rahmat Trianto melalui Pasiter Kodim 1022/Tnb Kapten Inf Wahyono menyampaikan bahwa maksud diselenggarakannya kegiatan tersebut agar setiap elemen masyarakat terkhusus di wilayah binaan Kodim 1022/Tanah bumbu untuk dapat menjaga serta memelihara kerukunan antar umat beragama.

“Penting bagi umat beragama untuk memiliki sikap saling menghormati dan menghargai antar penganut agama, tanpa adanya diskriminasi ataupun konflik dari pihak tertentu,” Kata Wahyono.

Untuk itu ia berharap kegiatan tersebut meningkatkan silaturahmi atau hubungan yang baik dan harmonis antar umat beragama dengan konsep kebhinekaan.

“Dengan terwujudnya kerukunan antar umat beragama di Bumi Bersujud ini diharapkan dapat menciptakan lingkungan masyarakat yang hidup dengan rukun, tertib, aman dan kondusif sehingga juga akan berperan dalam percepatan pembangunan serta peningkatan kesejahteraan di Kabupaten ini,” harapnya. (Tim/red)