Kasdim 0810/Nganjuk mendampingi TIM monitoring

Obsesinews.com,Nganjuk- Kunjungan Tim Monitoring dan Evaluasi Penghijauan Penanaman Pohon Mahoni Di Kanan Dan Kiri Jalan Nasional / Propinsi Di Wilayah Kabupaten Nganjuk Diterima Kasdim 0810/Nganjuk Mayor Arm Mulyadi di Makodim 0810/Nganjuk, Rabu ( 25/01).
Dalam kegiatan tersebut Tim gabungan Dari Kodam V/Brawijaya dan Dinas Kehutanan Propinsi Jawa timur yang beranggotakan 4 orang tersebut dipimpin Pabandya Bhakti TNI Kodam V/Brw Letkol Inf Didi Suryadi.

Acara tersebut Juga dihadiri Kapten Inf Yatno ( Pasi Ter Kodim 0810 ) dan Kapten CHB S. Mujoko ( Danramil 0810/01 Kota.

Kasdim 0810/Nganjuk Menerima kunjungan Tim Monitoring Kodam V/brw

Rombongan diterima di Makodim 0810 dan beristirahat sejenak, kemudian Tim Monitoring dan Evaluasi melakukan monitoring dengan mengecek secara nyata kondisi di lapangan. 
Kegiatan monitoring dilapangan diawali dari wilayah Kecamatan Rejoso, Bagor, Kota Nganjuk, Loceret hingga Kec. Pace dengan mendata jumlah pohon Mahoni yang ditanam dan kondisi tanaman. 

Tim Monitoring dan Evaluasi yang melakukan pengecekan secara langsung kondisi tanaman, dan Tim merasa puas dengan pelaksanan penghijauan di wilayah Kodim 0810/Nganjuk.  

Letkol Inf Didi Suryadi mengatakan,” penghijauan di wilayah Kodim 0810/Nganjuk cukup bagus ditinjau dari kondisi tanaman sangat subur dan perkembangannya yang cukup baik,”ungkap Letkol Inf Didi Suryadi.

Dia juga berpesan,” agar tanaman tetap dipelihara dan selalu diperhatikan perkembangannya sehingga nantinya bisa dimanfaatkan oleh anak cucu kita, “tegasnya.
Penghijauan penanaman pohon Mahoni di sepanjang ruas jalan propinsi yang melintasi Kab. Nganjuk tersebut dilaksanakan 1 bulan yang lalu merupakan kerja sama antara pemerintah Propinsi Jatim dengan Kodam V /Brw. ( ed’s 0810/ ks/ red)