Bulog salurkan beras Rastra ke 10 Kecamatan

Obsesinews.com, Tanah bumbu-Badan Urusan Logistik (Bulog) wilayah  Kantor Seksi Logistik (Kansilog) Kotabaru  menyalurkan Beras Pra Sejahtera (Rastra) ke 10 Kecamatan di Kabupaten Tanah Bumbu.

Penyaluran  dilakukan secara simbolis   oleh Kepala Kansilog wilayah Kotabaru  Supiansyah kepada Dinas Sosial Kabupaten Tanah Bumbu.Basuni di halaman  Kantor setempat. Senin (20/03).

Supiansyah menjelaskan. Beras Rastra 
merupakan pengganti nama dari Beras Miskin (Raskin). Seiring bergantinya nama itu, Kabupaten Tanah Bumbu adalah menjadi wilayah peluncuran  Rastra perdana di Kalimantan Selatan.

Dia meyebutkan. Rastra itu   akan didistribusikan  sebanyak 155.085 kilogram dengan sasaran  10.339  rumah tangga sasaran-penerima manfaat (RTS-PM). Terbagi dalam 149 Desa yang tersebar di 10 Kecamatan.

“Jumlah Rastra yang akan diserahkan ke  Kecamatan itu berbeda beda, jumlahnya disesuaikan dengan data yang masuk sebagai RTS-PM,”kata Supiansyah di sela sela penyerahan tersebut.

Untuk distribusi  pertama, pihaknya akan memulai di Kecamatan Kusan Hilir. Sebanyak 77 ton  setara 77310 Kilogram Beras Rastra tersebut adalah jatah warga di 35 Desa  untuk selama  3 bulan ,terhitung sejak Januari hingga Maret.

“Untuk penyaluran wilayah  lainnya tergantung dari permintaan pihak Kecamatan, kami siap melayani menyalurkan Rastra itu, sesuai data RTS-PM yang ada,”terangnya. (Rel/ red)