Pengecatan pagar Masjid Dan penyerahan Alat kebersihan Masjid

Obsesinews.com, Tanah bumbu- Dalam Rangka Memperingati HUT Hari Juang Kartika Jajaran Koramil 1022-03/ Kusan Hulu Menggelar Kegiatan Bhakti Sosial TNI dengan Membersikan dan Merapikan Masjid Al Istiqhomah Desa Binawara Kecamatan Kusan Hulu Kabupaten Tanah bumbu, Jumat (07/12).

Dalam acara yang digelar Di Masjid Al Istiqhomah yang terletak di Desa Binawara Kecamatan Kusan hulu Kabupaten Tanah bumbu tersebut dihadiri sekitar 70 orang diantaranya Danramil 03/Khu Kapten Inf Wahyono besama Anggota Koramil Dan Kapolsek Kusan Hulu berserta anggota, Mahludin S.Hut Kasi Yan Um Kec Kusan Hulu, Kades Binawara Beserta Staff dan masyarakat Setempat.

Pembersihan lingkungan Masjid Dan penyerahann Alat kebersihan Masjid

Tampak suasana kebersamaan serta Kemanunggalan TNI bersama masyarakat Desa Binawara Kusan Hulu bergotong royong membersihkan dan Pengecatan Pagar Halaman Masjid juga diserahkannya alat kebersihan untuk masjid Al Istiqhomah.

Terkait acara tersebut Danramil 1022-03/Khu Kapten Inf Wahyono mengatakan,” kegiatan dilaksanakan dalam rangka memperingati HUT Hari Juang Kartika Tahun 2018 dengan Rangkaian kegiatan Pembersihan sarana ibadah di beberapa tempat nantinya juga akan dilaksanakan di pura Desa harapan jaya dan Gereja di Desa Teluk Kepayang Kecamatan kusan hulu,” Ungkapnya.
“Dengan acara tersebut semoga dapat membangun kebersamaan , kesadaran maupun meningkatkan partisipasi dan peran serta masyarakat dalam melestarikan budaya gotong royong serta wujud implementasi dari TNI, dalam kemanunggalan TNI dan Rakyat,” pungkas Kapten Inf Wahyono. (red)