Kegiatan Karya Bhakti HUT Hari Juang Kartika 2018 Koramil 1022-03/Khu


Obsesinews.com, Tanah Bumbu- Masih Dalam Rangkaian Peringatan Hari Juang Kartika Tahun 2018 Rangkaian Kegiatan Karya Bhakti Masih Berjalan Sebagai Bentuk Kemanunggalan TNI Bersama Rakyat.

Seperti yang digelar Koramil 1022-03/ Kusan hulu, Rabu (19/12) Meski puncak peringatan Hari Juang Kartika Sudah Usai Tanggal 15-16 Desember Kemarin namun, rangkaian demi rangkaian kegiatan Karya Bhakti memperingati Hari Jadi TNI tersebut Masih terlaksana.

Kali ini tempat Ibadah Milik Umat Hindu yang berada Di Desa Harapan jaya Kecamatan Kusan Hulu tidak luput dari sasaran kegiatan Anggota TNI Kodim 1022/Tnb Melalui Koramil 03/Khu bersama sekitar 100 orang warga setempat.

Pura Agung Pramaloka adalah Salah Satu bangunan tempat ibadah yang dilakukan pengurukan jalan dengan menggunakan batu Biscross sepajang 100 meter karena, kondisi jalan menuju Pura tersebut kurang diperhatikan dan banyak lobang.

TNI Bersama Masyarakat bergotong royong melakukan pengurukan Jalan


Tampak hadir dalam acara tersebut Danramil 1022-03/Khu Kapten Inf Wahyono Bersama Anggota Koramil, Kades Harapan Jaya Beserta Perangkat Desa juga masyarakat setempat.

Kades Harapan Jaya I Wayan Gia Arwana ketika ditemui disela sela kegiatan Mengatakan,” mengapresiasi positif terhadap kegiatan ini serta mengucapkan trima kasih kepada TNI yang telah bersinergi bergorong royong melaksanakan pengurukan batu bescros dijalan menuju pura tempat warganya melaksanakan Ibadah,” ungkap I Wayan.

Terkait kegiatan tersebut Babinsa setempat mengatakan,” kegiatan ini dalam rangka Hari Juang Kartika 2018 serta implementasi TNI kepada Rakyat dalam bersinergi bersama sama memelihara persatuan dan Kesatuan bergotong royong melaksanakan pengurukan jalan sepanjang pura.

Senada disanpaikan  Danramil 1022-03/Khu Kapten Inf Wahyono,” kegiatan dilaksanakan dalam rangka memperingati HUT Hari Juang Kartika Tahun 2018 dengan Rangkaian kegiatan pengurukan jalan menuju sarana ibadah di beberapa tempat yang ada di kecamatan kusan hulu,” Ungkapnya ketika dihubungi Media. “Dengan acara tersebut semoga dapat membangun kebersamaan, kesadaran semoga juga dapat mendorong partisipasi dan peran serta masyarakat dalam melestarikan budaya gotong royong serta wujud implementasi dari TNI, dalam kemanunggalan TNI dan Rakyat,” pungkas Kapten Inf Wahyono. (Red)