pasien yang dioperasi bedah saraf (Foto : ananda salwa)

Brigpol Eko prasetyo mendampingi keluarga Ananda Salwa

Obsesinews.com,Nganjuk- Tim Yang Dipimpin Dr. Ayu, SpBS(K) Dokter Spesialis Bedah Saraf Rumah Sakit Dr Soetomo Surabaya Berhasil Melakukan Operasi Bedah Saraf Ananda Salwa (18) Balita Asal Nglawak Kecamatan Kertosono. 

Ananda salwa (18 bulan)pasien yang menjalani operasi yang menderita penyakit hydrosefalus, harus dioperasi karena mengalami gangguan pada bagian sarafnya.
Usai operasi, Ketua Tim yang juga  dokter spesialis bedah saraf dari Rumah Sakit Umum Dr Soetomo, Dr.Ayu,SpBS(K), menjelaskan operasi yang dilakukan terhadap pasien berjalan lancar. Dengan suksesnya operasi ini diharapkan menjadi lokomotif bagi pelayanan bedah saraf di Rumah Sakit Dr Soetomo surabaya
“Hari ini kita lakukan operasi ada  di mana ananda Salsa ,(1,8) alamat Desa Nglawak Kecamatan Kertososno menderita pasien hidrosefalus, sehingga kita rekonstruksi kembali, dan berjalan dengan baik, ini merupakan awal yang memberikan hasil bagaimana kita memberikan pelayanan kepada warga Desa Nglawak Kecamatan Kertosono Kabupaten Nganjuk,” terangnya waktu dihubungi Obsesinews.com via selular, Rabu(14/9).

Kapolsek Kertosono Kompol Abraham Sissik Ssos.SH.MH menyampaikan dengan sangat gembira Operasi bedah saraf yang dilakukan RS Dr Soetomo telah berhasil  ini merupakan terobosan Polsek kertosono terhadap ananda salwa yang dirawat sejak tanggal 8 agustus 2016 sampai tanggal 14 september  2016 rencana akan dijemput Babinkabtibmas dusun Nglawak Brigpol Eko Prasetyo assisten Kapolsek yang setia menemani dimanapun tugas memimpin masyarakat Kertosono.
”Ini merupakan awal yang baik guna menuju ke Polisi yang dicintai rakyat dengan ini merupakan momentum awal , kita berharap terjalin hubungan kondusif bisa berjalan dengan baik, terlebih lagi masyarakat kertosono yang membutuhkan uluran tangan masyarakat kurang mampu,”jelasnya.(kus/red)