Rakerda PGMNI Tanbu Dorong Peningkatan Potensi Guru Madrasah
Obsesinews.com, Tanah Bumbu – Bupati Tanah Bumbu, HM Zairullah Azhar yang diwakili oleh Staf Ahli Bidang Pemerintahan Hukum dan Politik, Subhansyah menggelar Rapat Kerja Daerah (Rakerda) Perkumpulan Guru Madrasah Nasional Indonesia (PGMNI) Kabupaten Tanah Bumbu masa bakti 2023-2028.
Acara ini digelar di Aula Syarif Abbas, Kecamatan Simpang Empat, pada Rabu, 2 Agustus 2023.
Adapun Rakerda PGMNI ini mengusung tema “Menggerakkan Potensi Guru Madrasah Menuju Tanah Bumbu Serambi Madinah,” dengan tujuan meningkatkan kualitas dan peran guru madrasah di wilayah tersebut.
Dalam sambutannya mewakili Bupati, Subhansyah mengapresiasi pelaksanaan Rakerda PGMNI sebagai semangat untuk optimalisasi pembelajaran dan kerjasama yang baik dalam menghadapi masa bakti 2023-2028.
Menurutnya, kegiatan ini menjadi momen penting bagi para pengurus PGM di Kabupaten Tanah Bumbu untuk proaktif melaksanakan program pembinaan.
Program ini bertujuan untuk memperkuat kapasitas guru madrasah dalam berbagai aspek, termasuk pengetahuan, keterampilan, kepribadian, etika, daya spiritual, dan manajemen.
Oleh sebab itu, Bupati berharap guru madrasah dapat menjadi mitra yang baik bagi Pemerintah Daerah dalam meningkatkan kualitas pendidikan di Bumi Bersujud.
Rakerda PGMNI juga menjadi ajang bagi pengurus guru madrasah untuk berbagi pengalaman dan pembelajaran dari berbagai daerah, sebagai inspirasi untuk memperkuat kualitas pendidikan dan menghadapi tantangan masa depan.
Bupati juga mengajak semua pihak terkait untuk bersinergi dan berkolaborasi guna mewujudkan visi “Tanah Bumbu Serambi Madinah,” yaitu menjadi daerah unggul dalam pendidikan dan berakhlak mulia.
Rakerda PGMNI Kabupaten Tanah Bumbu Masa Bakti 2023-2028 diharapkan menjadi tonggak awal perubahan positif bagi dunia pendidikan di daerah ini. Semangat untuk berinovasi dan berkolaborasi harus ditanamkan dalam setiap langkah pendidikan yang diambil, sehingga Tanah Bumbu dapat benar-benar menjadi Serambi Madinah tempat ilmu pengetahuan dan kebaikan berkembang bersamaan. (*/Red)