Banggar Tanbu Gelar Raker Bersama Dinas PUPR Guna Tindak Lanjut dari Rapat Sebelumnya

Obsesinews.com, Tanah Bumbu – Badan Anggaran (Banggar) DPRD Tanah Bumbu (Tanbu) menggelar rapat kerja (raker) bersama Dinas PUPR, Dinas Pendidikan, serta Dinas Perkimtan Kabupaten Tanah Bumbu pada Senin (10/02/2025) di ruang rapat DPRD.

Dalam rapat tersebut, Anggota DPRD Tanbu, Harmanudin, menyampaikan terima kepada Kepala Dinas dan pejabat terkait yang hadir.

Ia menjelaskan bahwa rapat ini merupakan tindak lanjut dari rapat sebelumnya dengan Badan Pengelola Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD).

“Setelah kemarin kita mengadakan rapat kerja dengan BPKAD, kami memanggil tiga SKPD ini untuk memahami lebih lanjut alasan adanya hutang yang belum terbayarkan. Ternyata ada faktor lain di SKPD yang perlu kita gali lebih dalam,” ujar Harmanudin.

Ia menyoroti belum diterbitkannya sejumlah SPM yang belum jelas akibat keterbatasan penyampaian informasi dari BPKAD.

Oleh karena itu, Banggar DPRD merasa perlu menggali lebih jauh penyebab keterlambatan tersebut agar ada pemahaman bersama mengenai penyelesaian hutang kepada kontraktor.

Lebih lanjut, Harmanudin menegaskan bahwa anggaran yang dialokasikan harus digunakan secara bijak dan realistis, terutama untuk kegiatan dengan kebutuhan anggaran besar.

Ia meminta agar program yang tidak memungkinkan untuk direalisasikan tahun ini tidak dipaksakan dan lebih baik dimasukkan dalam APBD murni tahun berikutnya.

“Kegiatan yang memerlukan anggaran besar jangan dipaksakan jika memang secara teknis tidak memungkinkan. Kita harus mempertimbangkan jangka waktu yang panjang dan jangan asal menganggarkan tanpa evaluasi yang matang,” tegasnya.

Rapat ini menjadi bagian dari upaya DPRD Tanbu untuk memastikan pengelolaan anggaran daerah lebih transparan dan bertanggung jawab, terutama dalam menyelesaikan kewajiban pemerintah terhadap kontraktor yang telah menyelesaikan pekerjaan mereka. (*/Red).