DPRD Tanbu Gelar Rapat Paripurna Sampaikan Pemandangan Umum Fraksi Terhadap RPJM 2025-2029
Obsesinews.com, Tanah Bumbu – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Tanah Bumbu menggelar rapat paripurna dalam rangka penyampaian pemandangan umum fraksi-fraksi terhadap Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Tahun 2025-2029.
Rapat berlangsung di Ruang Rapat Paripurna DPRD Tanbu, Selasa (15/07/2025), dan dipimpin oleh Wakil Ketua I DPRD H. Hasanuddin.
Rapat tersebut turut dihadiri Asisten Perekonomian dan Pembangunan Eryanto Rais yang mewakili pihak eksekutif, anggota DPRD Tanbu, unsur Forkopimda, Staf Ahli Bupati, Kepala SKPD, serta perwakilan dari perusahaan, perbankan, dan tamu undangan lainnya.
Enam fraksi yang menyampaikan pemandangan umum dalam rapat tersebut yakni Fraksi PDIP, PKB, Gerindra, PAN, Golkar, dan NasDem. Masing-masing fraksi menyampaikan apresiasi atas penyampaian dokumen RPJMD oleh pihak eksekutif serta kepada pimpinan DPRD yang telah memberikan ruang bagi fraksi untuk menyampaikan masukan.
Dalam penyampaian pemandangan umumnya, para fraksi memberikan sejumlah pertanyaan dan masukan kritis terhadap substansi RPJMD. Hal ini dimaksudkan untuk memastikan dokumen perencanaan lima tahunan tersebut disusun dengan matang dan mampu dilaksanakan secara efektif di lapangan.
Secara umum, fraksi-fraksi menekankan pentingnya RPJMD menjangkau seluruh aspek strategis pembangunan daerah.
Harapannya, dokumen ini tidak hanya menjadi formalitas administratif, namun juga mampu memecahkan berbagai persoalan krusial di daerah, seperti pengurangan angka pengangguran, penanggulangan kemiskinan, serta peningkatan kualitas pelayanan publik. (*/Red).